Tangkal Virus Corona, Tingkatkan Imun Tubuh dengan Konsumsi Vitamin

VIVA – Langkah terbaik agar terhindar dari virus corona atau COVID-19, adalah dengan meningkatkan pertahanan tubuh, salah satunya dengan menjaga kebersihan. Cara yang bisa dilakukan di antaranya mencuci tangan dengan cara yang benar dan menggunakan sabun, serta melakukan disinfeksi (pemusnahan bakteri) terhadap permukaan dan benda yang sering disentuh. 

Selain itu, hindari juga menyentuh wajah, seperti mulut, hidung dan mata, dengan tangan karena virus yang menempel di telapak tangan dapat dengan mudah masuk ke dalam tubuh. Konsumsi makanan bergizi dan suplemen kesehatan juga tak kalah penting, untuk meningkatkan imun tubuh. 

Untuk itu, selain mengonsumsi makanan sehat dan banyak minum air putih, konsumsi vitamin juga bisa jadi alternatif. Perusahaan pemasar produk-produk kesehatan juga turut membantu pemerintah menanggulangi pandemi virus corona, di antaranya pemberian diskon spesial untuk produk suplemen kesehatan peningkat imunitas tubuh. 

“Dengan K-Link Peduli COVID-19 ini, kami berharap masyarakat bisa tetap sehat dan bahagia dengan mengonsumsi produk-produk peningkat imunitas tubuh dengan harga lebih terjangkau,” ujar Radzi Saleh, Presiden Direktur K-Link Indonesia, melalui rilis yang diterima VIVA, Senin, 30 Maret 2020. 

Untuk menjamin keaslian produk dan kemudahan dalam pembelian, perusahaan ini mengimbau untuk mengakses situs k-mart atau melalui distributor resmi mereka yang ada di seluruh Indonesia.

“Pandemi virus corona memberikan banyak hikmah yang mengetuk kepedulian pada sesama. Karena itu, kami juga menggalang donasi dari seluruh member ntuk membantu penyediaan APD kesehatan bagi rumah sakit dan tenaga kesehatan yang membutuhkan,” tutur Radzi.

Beberapa hal yang tak kalah penting untuk mencegah penularan COVID-19 adalah dengan menerapkan kebiasan sehat dan bersih, pola makan sehat dan seimbang, rajin berjemur untuk mendapatkan vitamin D3, istirahat yang cukup, yaitu 7 jam setiap hari, dan menjaga jarak sosial atau social distancing, yang terangkum dalam ‘5 Sila untuk Tangkal Virus Corona’.

Sumber