Salah satu camilan yang dapat Anda coba olah dirumah salah satunya adalah Singkong Thailand ala Dapur K-Link, kenapa kami sebut ala Dapur K-Link? Karena disini menggunakan saus yang berbeda dari yang ditawarkan oleh restoran-restoran diluaran. Saus yang digunakan adalah saus yang terbuat dari K-C Susu Skim Bubuk yang diolah dengan K-Liquid Organic Spirulina sehingga warna yang dihasilkan adalah warna pink yang menarik untuk anak-anak coba.
Sajikan menu kuliner olahan singkong yang menyehatkan ini di sore hari saat anak sedang melakukan aktivitas bermain. Mudah dan praktis membuatnya, juga sudah pasti disukai keluarga terutama si buah hati.Yuk, langsung kita intip saja resepnya!
Bahan utama
- 800 gr singkong, pilih kualitas bagus
- 2 lmbr daun pandan
- 1 sdt Vanili bubuk
- 200 gr gula pasir putih
- ½ sdt garam dapur halus
- 1500 ml air putih
Bahan saus
- 3 sachet K-C Susu Skim Bubuk
- 1 sachet K-Liquid Organic Spirulina
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dahulu
- 1 sdt garam dapur halus
Bahan Toping
- 1 balok Keju cheddar, parut halus
Cara Membuat Singkong Thailand
- Potong singkong kira-kira sepanjang 5 cm, lalu belah jadi dua, dan buang seratnya
- Kemudian rebuslah singkong dan daun pandan yang sudah disiapkan, tunggu sampai singkong empuk dan berwarna transparan
- Tambahkan juga vanili bubuk, gula pasir putih, dan sedikit garam, masak dan aduk perlahan hingga air menggental dan meresap kedalam singkong. Gunakan api sedang, angkat dan tiriskan
Cara Membuat Saus
- Larutkan 3 sachet K-C Susu Skim Bubuk dengan air hangat, lalu tambahkan 1 sachet K-Liquid Organic Spirulina
- Masak 250ml air, tambahkan garam, vanili, daun pandan dan larutan maizena
- Aduk rata hingga sedikit mengental
- Diamkan sebentar larutan maizena hingga tidak terlalu panas, lalu campurkan dengan Larutan K-C Susu Skim Bubuk dan K-Liquid Organic Spirulina. Kemudian aduk rata
Cara Penyajian
- Susun rapi singkong yang sudah direbus dalam piring saji
- Lalu siram dibagian atasnya dengan saus K-C Susu Skim Bubuk dan K-Liquid Organic Spirulina yang sudah jadi, kemudian taburi dengan keju parut
- Singkong Thailand ala Dapur K-Link pun sudah siap disajikan.