Cegah Dampak Buruk Sinar Biru dengan Cara Ini
Tak bisa dipungkiri, saat ini gadget sudah menjadi bagian dari gaya hidup manusia. Tak sedikit juga ditemukan kasus gangguan penglihatan akibat terlalu lama menggunakan perangkat elektronik.
Digital eyestrain menjadi istilah baru yang digunakan untuk menggambarkan kondisi akibat penggunaan perangkat elektronik populer. Atau biasa disebut dengan istilah computer vision syndrome. Digital eyestrain adalah masalah medis dengan gejala serius yang dapat mempengaruhi produktivitas kerja dan belajar.
Baca Juga: https://k-link.co.id/tips-aman-bermain-smartphone-agar-tidak-merusak-mata/
Gejalanya seperti penglihatan kabur, sulit fokus, mata kering dan iritasi, sakit kepala, leher dan nyeri punggung. Digital eyestrain telah mengalahkan carpal-tunnel syndrome sebagai keluhan nomor satu akibat penggunaan komputer yang terlalu lama. Digital eyestrain tidak hanya mempengaruhi orang dewasa, anak-anak juga berisiko mengalaminya. Faktanya sekarang banyak anak-anak menggunakan perangkat elektronik. Tablet, smartphone, e-readers, video game merupakan beberapa perangkat elektronik yang digunakan oleh anak-anak.
Penelitian mengungkapkan, anak-anak dan remaja (8-18 tahun) menghabiskan 7 jam sehari menggunakan media elektronik. Padahal sebelum usia 10 tahun, mata anak belum sepenuhnya berkembang. Sehingga terlalu banyak terpapar blue light (cahaya biru) bukanlah hal yang baik. Untuk itu, orang tua wajib membatasi waktu anak-anak menggunkan perangkat elektronik.
Ada bukti medis yang berkembang bahwa paparan sinar biru dapat menyebabkan kerusakan mata permanen, menghancurkan sel di pusat retina, dan menyebabkan degenerasi makula yang dapat menyebabkan hilangnya penglihatan. Aktivitas bekerja di kantor, menatap layar monitor, atau sekedar bermain smartphone. Apakah kita juga berisiko terpapar sinar biru? Cegah dampak buruk sinar biru dengan K-Ion Nano Premium 5!
Kacamata kesehatan ini memiliki model yang stylish. Dengan pilihan warna yang keren dan model yang up to date. K-Ion Nano Premium 5 berbahan thermoplastic rubber dengan teknologi nano. Kacamata ini memancarkan energi ion (ion negatif) dan sinar infra merah jarak jauh (FIR) dalam bentuk partikel nano yang baik bagi kesehatan mata. Ion negatif dapat meningkatkan sistem imunitas dan memperkuat fungsi tubuh. Anion juga dapat meningkatkan suplai oksigen di sekitar mata, agar mata tidak mudah lelah dan tetap nyaman.
Selain ion negatif, kacamata ini juga megandung sinar infra merah jarak jauh (FIR) yang bermanfaat untuk pelebaran kapiler pembuluh darah, melancarkan peredaran darah, dan meningkatkan fungsi sel sekitar mata. K-Ion Nano Premium 5 memiliki lensa yang dapat menyerap dan memantulkan sinar biru, melindungi mata dari efek negatif sinar ultraviolet, serta tidak mudah beruap atau mengembun, sehingga aman digunakan di dalam dan luar ruangan. Ekspresikan dirimu dengan pilihan warna black/black, black/purple dan black/pink. Dengan K-Ion Nano Premium 5 proteksi dirimu dari bahaya sinar biru!
Artikel Rekomendasi: https://k-link.co.id/lindungi-mata-anak-dari-bintitan-dengan-cara-ini/