7 Bahan Alami Atasi Keracunan Makanan
Kasus keracunan makanan dapat terjadi pada siapa saja, baik itu anak-anak, remaja, ataupun pada lanjut usia. Penyebab keracunan makanan dapat terjadi karena beberapa faktor. Akan tetapi kasus yang banyak terjadi keracunan makanan disebabkan oleh bakteri dan virus yang terdapat pada makanan. Selain itu, faktor kebersihan makanan yang tidak terjaga juga menjadi penyebab utama seseorang bisa keracunan.
Tanda-tanda seseorang mengalami keracunan biasanya disertai dengan mual, muntah-muntah, demam, badan lemas, hingga diare yang berkelanjutan. Oleh sebab itu perlu penanganan tepat untuk mengatasi keracunan makanan. Terdapat bahan-bahan alami untuk mengatasi masalah keracunan yang mungkin tidak Anda ketahui sebelumnya.
Untuk itu, yuk simak 7 bahan alami atasi masalah keracunan makanan dibawah ini:
- Mengonsumsi Madu(Foto : http://www.delgarm.com)Madu mengandung senyawa yang berkhasiat untuk kesehatan. Madu mampu menangkal racun seperti bakteri dan jamur yang masuk ke dalam tubuh. Madu sebagai obat alami dapat dikonsumsi langsung atau dicampurkan ke dalam teh. Konsumsi madu tiga kali dalam sehari membuat pencernaan Anda tetap terjaga.
- Meminum Air Lemon (Foto : https://kobieta.onet.pl)Lemon mengandung asam alami yang mampu membunuh bakteri penyebab keracunan makanan. Ketika keracunan makanan cobalah minum satu sendok jus lemon yang dicampur sedikit gula. Atau campurkan perasan air lemon dengan segelas air hangat tambah sedikit garam didalamnya.
- Mengonsumsi Pisang (Foto : https://archive.4plebs.org)Pisang kaya akan kalium, dengan mengonsumsi pisang, kalium dalam tubuh Anda akan bertambah. Ketika Anda keracunan makanan, pisang mampu menambah persediaan kalium yang habis karena muntah dan diare. Pisang juga dapat membantu menetralisir sistem pencernaan dan membantu meningkatkan energi tubuh setelah keracunan makanan.
- Meminum Jahe Hangat (Foto : https://benefitsofgingers.wordpress.com/)Ketika Anda keracunan makanan dan menyebabkan mual disertai muntah atasi dengan satu sendok jahe yang telah diparut. Tambahkan segelas air hangat dan sedikit gula di dalamnya. Jahe mengandung anti bakteri yang cukup tinggi, jahe sebagai ramuan rempah alami memiliki khasiat tinggi salah satunya mampu mengatasi keracunan.
- Meminum Kelapa Muda (Foto : https://trungnien.vn)Sudah banyak orang percaya bahwa kelapa muda dapat menetralisir racun dalam tubuh. Kelapa muda mengandung senyawa tanin antidotum atau anti racun yang tinggi. Dalam kelapa muda terkandung zat elektrolit, kandungan air kelapa muda bersifat detoksifikasi sehingga jika Anda sering mengonsumsinya tubuh akan terhindar dari zat-zat berbahaya yang masuk ke dalam makanan.
- Meminum Susu(Foto : http://mymilk.com)Bahan alami yang terkandung dalam susu dapat menetralkan racun. Susu sangat berguna untuk memenuhi asupan gizi dan menjaga ketahanan tubuh, terlebih jika kondisi Anda lemah akibat keracunan. Susu pun sangat mudah untuk didapatkan sehingga dapat menjadi alternatif bagi Anda saat keracunan makanan.
- Mengonsumsi Bawang Putih(Foto : https://onopop.com)Bawang putih pun dapat dijadikan pilihan ketika Anda keracunan makanan. Bawang putih memiliki sifat anti virus, anti bakteri, dan anti jamur yang kuat. Untuk itu, bawang putih dapat berfungsi mengurangi gejala diare dan sakit perut. Anda dapat langsung menelan satu siung bawang putih segar dengan air. Jika Anda kurang menyukai bau bawang putih, Anda dapat mencoba mengolahnya menjadi jus bawang putih.
Itulah beberapa bahan alami sebagai metode pilihan mengatasi keracunan makanan. Untuk terhindar dari keracunan makanan, ada baiknya Anda memilih jenis makanan yang sehat untuk dikonsumsi tubuh. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. (Jody)