6 Penyebab Timbulnya Mata Panda

Kantung mata atau dikenal dengan istilah mata panda terjadi apabila jaringan dan otot yang menompang kelopak mata melemah. Hal ini umumnya hanya masalah kecantikan saja, namun jika terlihat semakin bengkak, kendur, diikuti dengan lingkar mata hitam, lambat laun akan mengganggu penampilan dan rasa percaya diri.

Mungkin bagi sebagian orang cara menghilangkan mata panda yang mudah adalah menutupinya dengan make-up, akan tapi jangan dikira dengan ditutupi make-up, maka kantung mata kendur akan hilang. Jika kamu adalah orang yang bermasalah pada mata panda, tepat sekali kamu membaca artikel ini, sebelum melangkah jauh membahas cara menngatasi mata panda, kalian harus tahu penyebab kenapa bisa terjadi mata panda.

Baca Juga: Cara Mudah Merawat Kulit Wajah Kering Agar Tetap Lembap

1. Kurang Tidur

Kurang-Tidur

(Foto: https://www.freepik.com)

Seseorang yang kurang tidur dapat memicu timbulnya lingkar hitam pada sekitar mata. Ini terjadi karena aliran darah tidak mengalir dengan baik.

2. Terpapar Sinar Layar Gadget

Terpapar-Sinar-Layar-Gadget

(Foto: https://www.freepik.com)

Terlalu lama melihat layar handphone, komputer, atau layar TV dapat membuat ketegangan di area mata, sehingga pembuluh darah di sekitar mata menjadi membesar dan mengakibatkan sekitar mata berubah gelap.

3. Dehidrasi

dehidrasi

(Foto: https://www.freepik.com)

Ternyata dehidrasi juga dapat menyebabkan mata panda lho. Ketika tubuh kekurangan cairan, kulit akan terasa kering, lalu mata akan terlihat sayu dan cekung.

4. Terpapar Sinar Matahari

Sering-Terpapar-Sinar-Matahari

(Foto: https://www.freepik.com)

Sering terkena paparan sinar matahari dapat memicu tubuh memproduksi lebih banyak melanin. Paparan matahari yang mengenai mata dapat menyebabkan pigmentasi pada sekitar mata dan membuat kulit menjadi gelap.

5. Faktor Usia

Usia-Menua

(Foto: https://www.freepik.com)

Seiring bertambahnya usia, kulit wajah akan menipis dan elastisitas kulit berkurang, tentunya juga akan memicu timbulnya mata panda.

6. Faktor Genetik

Faktor-Genetik

(Foto: https://www.freepik.com)

Dalam beberapa kasus, kemunculan lingkar hitam pada mata bisa disebabkan oleh faktor keturunan. Jika orang tuamu mengalami mata panda, kemungkinan kamu dapat mengalami kondisi yang sama.

Untuk menghilangkan mata panda, ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan.

  1. Menjalani pola hidup sehat
  2. Kompres dengan air dingin
  3. Gunakan masker atau gel mata

Jika kalian bingung masker mata apa yang bagus untuk merawat masalah mata panda, kamu dapat menggunakan Original Raw Black Jam. Produk dari Korea Selatan yang satu ini dapat digunakan sebagai pengganti masker atau gel mata untuk mengatasi masalah mata panda. Kandungan 100 bahan alami di dalamnya tidak hanya dapat membantu mengatasi mata panda, tapi juga dapat mengurangi garis kerutan pada bagian sekitar lingkar mata.

Cara menggunakannya yaitu ambil secukupnya Original Raw Black Jam ke dalam wadah, tambahkan sedikit campuran air mawar, aduk rata. Setelah Original Raw Black Jam tercampur rata dengan air mawar, kalian dapat memasukkan sepasang kapas, lalu rendam dan diamkan selama 20 menit dalam lemari es, kapas yang telah direndam dapat kalian gunakan sebagai pengganti masker mata atau gel mata. Pastikan gunakan secara rutin setiap selama 20 menit pada malam menjelang tidur.

Dengan menggunakan Original Raw Black Jam, mata kamu akan terlihat segar, lingkar mata sekitar mata akan perlahan memudar dan menjaga elastisitas kulit pada sekitar mata. Pastikan juga perbaiki jam tidur kamu, cukup yakni 7 hingga 8 jam sehari. (Diah/Rahma)

Artikel Rekomendasi: Cegah Kulit Bersisik, Begini Solusi untuk Kulit Kering